Rabu, 22 Mei 2013

Cari NISN Siswa SD, SMP, SMA/SMK Online

-->
NISN atau nomor induk siswa nasional merupakan layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara nasional yang dikelola oleh Pusat Data dan Statistik Kemdiknas yang merupakan bagian dari program Dapodik (Data Pokok Pendidikan) Kementerian Pendidikan Nasional. Layanan NISN menerapkan sistem komputerisasi yang terpusat dan online untuk pengelolaan nomor induk siswa skala nasional sesuai Standar Pengkodean yang telah ditentukan. Sebelum mengetahui cara mencari NISN online ini sebenarnya si-ghe sudah pernah membahasnya sebelumnya pada postingan cara mencari nomor induk siswa nasional akan tetapi tidak ada salahnya jika kita ulang lagi cara mencari NISN online ini karena masih bayak sekali yang kesusahan untuk mencari NISN online ini

Cara Mencari NISN Online

  • Silahkan Buka Link berikut ini  http://nisn.data.kemdiknas.go.id/Siswa/Data
  • Silahkan Pilih Tab "Pencarian berdasarkan Nama", Dan akan tampil seperti berikut ini
    NISN
    Pilih Tab Pencarian Berdasarkan Nama
  • Ketik "Nama Siswa", "Tempat Lahir", dan "Tanggal Lahir", dan Klik Tombol "Cari" maka hasilnya akan seperti ini,
    Ini adalah contoh hasil pencarian NISN
Jika dengan cara di atas anda tidak menemukan NISN anda maka kemungkin tidak munculnya NISN tersebut bisa karena masalah berikut ini
  • Proses Data masih/sedang berlangsung.
  • Data Siswa belum diajukan.
  • Kesalahan input data yang menimbulkan perbedaan isian data antara data base dengan data pencarian.
  • Server http://nisn.data.kemdiknas.go.id mengalami masalah
Langkah yang harus di lakukan Jika nisn tidak muncul atau tidak keluar

Untuk Anda yang sudah mencoba mencari NISN online tapi tidak muncul maka adik adik , dapat menanyakan langsung kepada Kepala Sekolah atau petugas operator sekolah yang ditunjuk.
  • Cara mengajukan NISN baru adalah sebagai berikut ini :
  • Gunakan Formulir A.1. yang telah diisi data siswa dengan benar dan ditandatangani oleh kepala sekolah dan sudah berstempel. Kemudian Formulir A.1. di scanner dan disimpan dalam format file pdf
  • Kirim Formulir A.1. yang telah diisi lengkap tersebut ke email nisn_pdsp@yahoo.com dengan subject: “Pengajuan NISN Baru dari Sekolah SDN XXX contohnya”
  • Jika Data Siswa keluar, namun salah, Silahkan melaporkan kesalahan dengan cara sebagai berikut ini Gunakan Formulir A.3. Kemudian lakukan langkah yang sama dengan di atas.
  • Kirim Formulir A.3. yang telah diisi lengkap tersebut ke email nisn_pdsp@yahoo.com dengan subject: “Pengajuan Edit Data Siswa – NISN dari Sekolah SDN XX”
Formulir Pengajuan NISN baru serta pelaporan kesalahan data NISN Bisa di unduh di situs resmina yang beralamat di sini : http://nisn.data.kemdiknas.go.id/Home/Formulir
 
Nah diatas merupakan cara melihat NISN online terbaru serta beberapa cara mengatasi jika NISN yang di cari tidak keluar semoga bermanfaat buat anda semua

0 komentar:

Posting Komentar

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: Support@templateism.com

Our Team Memebers